Selasa, 31 Maret 2015

LCD / LED KADANG-KADANG MATI/TAMPILAN BRKEDIP


Kali ini akan saya share pengalaman saat memperbaiki LCD Samsung. Adapun indikasi kerusakan nya , sebenarnya tampilanya normal-normal saja namun yang sangat mengganggu kadang-kadang berkedip led indikator power mati dan gambar dilayar hilang sekejab lalu tampil normal lagi. Kasus kerusakan seperti ini bisa terjadi pada LCD/LED Monitor maupun LCD / LED TV.


Gejala kerusakan seperti itu biasanya disebabkan karena ada diantara switch panel yang eror, untuk memastikan penyebab kerusakan dari switch/tombol panel, bongkar dahuulu kesingnya. Kebanyakan Lcd Samsung casingnya terkunci pada pengait bukan dengan baut. Untuk membuka casingnya congkel bagian bawah dan samping casing dengan pengungkit khusus yang berbahan plastik yang biasa di jual di toko tool kit, kalao tidak ada bisa berkreasi dengan alat yang ada semisal gagang sendok plastik yang tebal dan kuat dan agak dipipihkan ujungnya, atau alat lainnya yang penting dari bahan plastik dan kuat untuk mengungkit.


Sebenarnya lebih mudahnya pakai saja obeng pipih, didalam mengungkit untuk membuka akan jauh lebih kuat namun resiko lecet pada kasing jauh lebih besar bahkan sulit dihindari kelecetan pada casing saat membuka dengan pengungkit yang terbuat dari besi. Sedangkan dengan pengungkit yang terbuat dari bahan plastik mungkin akan sedikit repot namun kelecetan pada casing dapat di hindari seminim mungkin.


Setelah pengait yang ada di bawah dan samping kasing terlepas angkat kasing keatas sehinga pengait bagian atas terlepas dan kasing pun terbuka, Setelah kasing terbuka selanjutnya nyalakn LCD / LED, lalu setelah nyala cabut konektor pada kabel kabel switch/panel, bila keluhan kadang-kadang mati/berkedip tidak terjadi lagi berarti kerusakan terjadi karena erornya switch pada tombol. Biasanya kerusakan terjadi pada erornya salah satu swit dari tombol-tombol panel itu. Namun kadang erornya tidak terukur oleh Ohm meter, daripada susah susah mencari tombol mana yang eror ganti saja semuanya dengan swit baru.


Bila semua sudah oke pasang lagi swit dan LCD/LED Nyala Normal dan tidak mati sekejap alias brkrdip yang membuat mata sakit dan tak nyaman memakenya. Itu tadi tips dari pengalaman saat memperbaiki LCD Samsung yang tampilan Normal namun terkadang mati sekejab atau berkedip.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar